Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kasus Covid-19 Terus Meningkat, Masyarakat Kepri Diminta Selalu Patuhi Protokol Kesehatan
Oleh : Redaksi
Kamis | 29-10-2020 | 19:04 WIB
pakai-masker3.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Pjs Gubernur Kepri, Bahtiar Burhanudin. (Diskominfo Kepri)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Terkait dengan masih meningkatkan jumlah kasus positif Covid-19 di Provinsi Kepri, masyarakat diminta untuk terus dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Kita terus menerus menghimbau masyarakat untuk sadar dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yang sudah ditetapkan pemerintah khususnya menggunakan masker," tegas Pjs Gubernur Kepri Bahtiar Burhanuddin, Senin (26/10/2020), demikian dikutip laman resmi Diskominfo Kepri.

Menurut Bahtiar, menggunakan masker dan menjaga jarak aman adalah salah satu cara ampuh untuk menghindari penularan virus Covid-19.

"Menggunakan masker saat berbicara, dan tetap menjaga jarak aman dan selalu merasa bahwa tanpa kita sadari orang lain bisa terindikasi sehingga membuat kita selalu waspada dan berhati-hati," tambah Bahtiar.

Menurut Bahtiar, dengan disiplin dan kesadaran akan protokol kesehatan Covid-19 ini dapat meminimalisir terjadinya penularan di masyarakat. "Untuk itu, yang paling penting adalah menggunakan masker dan tetap menjaga jarak aman," tegas Bahtiar.

Editor: Gokli