Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Komjen Pol Andap Budhi Revianto Jadi Warga Kerhormatan BIN Bersama 12 Pejabat Lainnya
Oleh : Hadli
Sabtu | 12-09-2020 | 17:04 WIB
13-BIN.jpg Honda-Batam

PKP Developer

13 pejabat negara yang diangkat menjadi Warga Kehormatan BIN. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Badan Intelejen Negara (BIN) memberikan penghargaan 'Warga Kehormatan Badan Intelijen Negara' kepada 13 orang dari MPR, DPR, Kementrian, TNI dan Polri.

Penyematan anugrah diserahkan langsung Kepala BIN, Budi Gunawan bertempat di Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN), Bogor, Jawa Barat, Rabu (09/09/2020).

Adapun yang menerima penghargaan tersebut, Ketua MPR RI, H Bambang Soesatyo; Ketua DPR RI, Dr Puan Maharani; Sekretaris Kabinet, Dr Ir Pramono Anung Wibowo; Menteri PANRB, Tjahjo Kumolo; Kepala LAN, Dr Adi Suryanto; Kepala Badan Kepegawaian Negara, Dr Ir Bima Haria Wibisana.

Kemudian, Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Viada Hafid; Wakil Menteri Pertahanan, Sakti Wahyu Trenggono; Inspektur Jenderal Kemenkumham, Komjen Pol Andap Budhi Revianto; Danjen Kopassus, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa; Dan Korps Marinir, Mayjen TNI (Mar) Suhartono; Dan Korps Paskhas, Marsekal Muda TNI Eris Widodo Y serta Dan Korps Brimob Polri, Irjen Pol Drs Anang Revandoko.

Turut serta hadir secara virtual Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly yang mendamping Presiden ke-5 Republik Indonesia, Megawati Soekarnoputri.

Pemberian Warga Kehormatan BIN yang dilaksanakan bersamaan dengan Peningkatan Statuta STIN dan Peresmian Patung Bung Karno.

Editor: Gokli