Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polda Kepri Beri Konseling Kesehatan dan Rapid Test Karyawan DC Mall
Oleh : Hadli
Rabu | 03-06-2020 | 17:36 WIB
rapit-dc-mall.jpg Honda-Batam
Karyawan Supermarket DC Mall Batam saat jalani rapid test Covid-19. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Puluhan karyawan DC Mall Batam menjalani pemeriksaan rapid test Covid-19. Periksaan dilakukan bertahap pada Sabtu dan Minggu (30-31/5/20).

Dalam kesempatan tersebut Tim Satgas 4 Rehabilitasi Operasi Aman Nusa II Polda Kepri berikan pendampingan dan rehabilitasi serta bimbingan kesehatan.

Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt mengatakan, langkah yang dilakukan tim adalah melakukan pendampingan dan konseling berupa kegiatan relaksasi dan pemberian motivasi kepada 35 karyawan Diamond Supermarket DC Mall.

"Sebelum para karyawan melakukan rapid test serentak, tim psikologi memberikan relaksasi dan pemanasan agar karyawan merasa nyaman dan tidak grogi saat tes berlangsung," jelas Kabid Humas Polda Kepri, Rabu (3/6/2020).

Selain itu, tim psikologi juga memberikan motivasi dan arahan untuk tetap mengikuti protokol kesehatan agar bisa terhindar dari Covid-19. "Bila diharuskan untuk berada di rumah, yang bersangkutan dapat mengisi waktu dengan melakukan hobi agar tidak merasa bosan. Hasil yang diperoleh didapatkan bahwa para karyawan dalam kondisi baik, tidak ditemukan tekanan-tekanan mental yang signifikan," tuturnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasubsatgas Psikologi AKBP Abdul Hamid beserta anggota Satgas 4 rehabilitasi yang terdiri dari Subsatgas Binmas yang diwakili Kompol Mariyon beserta anggota, Subsatgas Kesmapta diwakili Brigadir Yudho Syahputra.

Editor: Gokli