Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PLP Tanjunguban Terjunkan KN Sarotama Atasi Tumpahan Minyak di Dabosingkep
Oleh : Harjo
Sabtu | 23-05-2020 | 10:12 WIB
tongkang-tenggelam11.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kapal tongkang tenggelam di Perairan Dabo Singkep. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY COM, Bintan - Kapal Negara (KN) Sarotama P-112 dari Pangkalan Penjaga Laut dan Pantai (PLP) Kelas II Tanjunguban diterjunkan ke lokasi tenggelamnya tongkang dan adanya tumpahan minyak di perairan Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, Jumat (22/5/2020) malam.

Kepala Pangkalan PLP kelas II Tanjunguban, Handy Sulfian melalui Humas Sukatno menyampaikan, pihaknya menerima laporan kapal tongkang TK Singkep Abadi yang digandeng TB Selatan Jaya VI tenggelam dan mengakibatkan tumpahan minyak.

Pangkalan PLP langsung memberangkatkan KN Sarotama P-112, ke lokasi sekitar pukul 20.50 Wib. KN Sarotama yang diberangkatkan langsung membawa peralatan OilBoom Slickbar Sepanjang sekitar 165 Meter

"Hal tersebut guna meminimalisir tumpahan minyak disekitar Perairan Dabo Singkep," ungkapnya.

Dijelaskan, saat ini KN Sarotama bersama krunya, sudah dalam perjalanan menuju lokasi tongkang pada posisi 0"21.777's
104"24.853E.

Editor: Yudha