Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

SAPMA Pemuda Pancasila Adakan Bazar Pasar Murah Bantu Ekonomi Masyarakat
Oleh : Irawan
Sabtu | 22-02-2020 | 16:52 WIB
SAPMA-PP.jpg Honda-Batam
Pengurus SAPMA Pemuda Pancasila usai bazar pasar murah di Kampung Rawa Johar Baru, Jakarta Pusat. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - SAPMA Pemuda Pancasila mengadakan Bazar Pasar Murah di wilayah Jakarta Pusat sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar Kampung Rawa Johar Baru.

"Ya bazar ini untuk membantu ekonomi masyarakat dan SAPMA PP peduli akan hal itu," tegas Putra ke-3 Ketua MPR Bambang Soesatyo yang bernama Yudhistira Raditya Soesatyo kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (22/2/2020).

Ia menjelaskan, program kepedulian masyarakat seperti peningkatan ekonomi masyarakat yang akan menjadi program unggulannya. "Untuk UMKM dan kepedulian masyarakat merupakan programnya disamping olahraga dan lainnya," kata Yudhistira yang juga mencalonkan sebagai Ketua SAPMA PP Jakarta Pusat yang akan berlangsung pada bulan Maret mendatang.

Yudhis mengatakan bazar murah yang diselenggarakan hari ini, menyediakan 200 lebih kupon murah dengan harga terjangkau.

"Itu isinya kebutuhan pokok seperti minyak sayur, gula pasir, teh dan lain-lain harganya hanya 20 ribu rupiah," katanya.

Yudhistira yakin program UMKM yang dicanangkan pemerintah akan bersinergi dengan SAPMA PP di dalam membantu ekonomi masyarakat. "Itu kuncinya bersinergi di dalam membantu kebutuhan masyarakat dengan program bazar pasar murah," pungkas Yudhistira.

Editor: Surya