Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cuaca Buruk, Harga Bawang Merah dan Cabai di Batam Merangkak Naik
Oleh : CR3
Sabtu | 22-02-2020 | 11:28 WIB
pedagang-sp1.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Tina, pedagang di pasar tradisional SP Plaza. (Foto: Pascall RH)

BATAMTODAY.COM, Batam - Cuaca buruk yang melanda wilayah provinsi Kepulauan Riau (Kepri) akhir-akhir ini, menyebabkan harga sejumlah barang kebutuhan pokok di Kota Batam merangkak naik.

Pantauan BATAMTODAY.COM di Pasar SP Plaza, Sabtu (22/2/2020), sejumlah komoditas yang paling signifikan mengalami kenaikan harga adalah cabe dan bawang.

Menurut Tina, salah seorang pedagang, harga bawang putih beberapa hari ini mengalami kenaikan harga yang cukup tinggi, dari Rp 25 ribu per kilogram menjadi Rp 35 ribu perkilogram.

Sementara itu, kata Tina, harga bawang merah dari Rp 18 ribu kini naik menjadi Rp 25 ribu per kilogramnya.

"Penyebab utama kenaikan harga ini adalah Cuaca buruk yang melanda wilayah Kepri akhir-akhir ini. Akibatnya stock barang makin berkurang sementara permintaan masyarakat semakin banyak," kata Tina.

Selain itu, lanjutnya, rata-rata bawang merah dan bawang putih yang dijualnya berasal dari luar Batam.

"Bawang merah dan putih yang saya jual disini semuanya berasal dari luar Batam. Jadi kalau cuaca buruk seperti sekarang ini, maka harga dengan sendirinya akan mengalami kenaikan,” ujarnya.

Menurut dia, kenaikan dua komoditas tersebut terjadi karena minimnya pasokan dari distributor.

"Kata distributornya pasokan barangnya berkurang lantaran transportasi laut yang biasa digunakan untuk menyuplai komoditas tersebut tidak berjalan sebagaiman mestinya," tuturnya.

Selain kedua komoditas ini, sebutnya, berbagai jenis sayur-sayuran juga mengalami kenaikan. Diantaranya, sayur Kangkung yang biasa dijual Rp 7 ribu perkilogram kini menjadi Rp 10 ribu perkilogramnya.

"Rata - rata harga sayuran juga mengalami kenaikan. Kenaikan harga sayuran ini berkisar antara Rp 2 ribu hingga Rp 3 ribu perkilogramnya," tambahnya.

Sementara itu, lanjut dia, harga cabe juga mengalami kenaikan harga paling signifikan. Biasanya, harga cabe merah dari Rp 35 ribu perkilogram kini mengalami kenaikan sebesar Rp 15 ribu menjadi Rp 50 ribu perkilogramnya.

Begitu juga sebaliknya dengan harga cabe rawit yang sebelumnya Rp 40 ribu perkilogram kini beranjak naik menjadi Rp 55 ribu perkilogramya.

"Harga Cabe paling signifikan mengalami kenaikan. Hal ini karena permintaan konsumen yang bertambah, sementara pasokan terbatas," pungkasnya.

Editor: Yudha