Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Backbone PRB di Anambas Belum Dioperasikan Maksimal
Oleh : Fredy Silalahi
Kamis | 23-01-2020 | 14:16 WIB
ilustrasi-backbone.jpg Honda-Batam
Ilustrasi backbone Anambas. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Koneksi berkecepatan tinggi (backbone) yang disediakan oleh Pemerintah Pusat di wilayah perbatasan, melalui program Palapa Ring Barat (PRB) belum maksimal dimanfaatkan provider. Pasalnya, pemanfaatan PRB di Kepulauan Anambas hanya tertumpu di ibukota kabupaten.

"Memang benar, dari 100 giga kuota yang diberikan pusat, belum sepenuhnya dimanfaatkan oleh provider. Untuk Kecamatan Siantan saja, hanya kawasan Tarempa yang mendapat akses internet," kata Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kepulauan Anambas, Japrizal, Kamis (23/1/2020).

Japrizal mengakui, provider masih enggan memperluas akses internet di Kepulauan Anambas karena mempertimbangkan nilai bisnis yang minim. Sementara, modal yang dikeluarkan cukup besar.

"Alasan mereka dari tahun ke tahun itu saja. Meskipun demikian, kami tidak akan jengah mendorong mereka untuk memperluas akses telekomunikasi di Kepulauan Anambas ini. Bahkan kami intens berkoordinasi dengan provider dan Pemerintah Pusat," ucapnya.

Japrizal menguraikan, dari 10 kecamatan yang di Kepulauan Anambas, baru 4 kecamatan saja yang mendapat imbas dari akses telekomunikasi yang sudah dibangun oleh moratel dan sudah dimanfaatkan oleh provider.

"Artinya masih banyak lagi desa atau kecamatan yang belum bisa merasakan manfaat backbone PRB ini," jelasnya.

Editor: Dardani