Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sudah 2 Hari Kebakaran Lahan di Toapaya Bintan Belum Bisa Dipadamkan
Oleh : Syajarul Rusydy
Selasa | 13-08-2019 | 17:54 WIB
kebakaran-lahan-bintan111.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kebakaran lahan di belakang Hotel Miami KM 18 Topaya, Kabupaten Bintan. (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Kebakaran lahan di belakang Hotel Miami KM 18 Topaya, Kabupaten Bintan yang terjadi sejak Senin (12/8/2019) kemarin belum juga berhasil dipadamkan.

Hingga hari ini, Selasa (13/8/2019) Petugas pemadam kebakaran dan kepolisian, masih terus berjibaku untuk memadamkan api. Diperkirakan telah membakar hampir setengah hektare lahan di lokasi tersebut.

"Dalam proses pemadaman, satu unit mobil Damkar terlihat menyiramkan air ke titik lokasi api," kata Alek, salah seorang warga.

Api sudah menyala sejak sore kemarin, hingga saat ini lahan yang terbakar sudah hampir setengah hektare. Bahkan api sudah mulai menjalar dan membakar habis lahan disekelilingnya.

"Dari semalam sudah mulai menyala, kami warga yang kawatir, mencoba memadamkan dengan alat seadanya," timpal Alek.

Editor: Yudha