Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

DPMD Minta Desa di Lingga untuk Lebih Kreatif
Oleh : Bayu
Selasa | 16-07-2019 | 14:04 WIB
dpmpd_kepri_dodi_suhendra.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kepala DPMD Lingga, Dody Suhendra (Foto: Bayu)

BATAMTODAY.COM, Lingga - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lingga meminta kepada setiap Desa untuk lebih kreatif lagi dalam menggali setiap potensi yang dimiliki. DPMD menilai selama ini pengelolaan sumber tersebut belum berjalan maksimal.

"Saya minta kepada Desa agar lebih inovatif dalam memanfaatkan potensi yang ada. Sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan asli desa," kata Kepala DPMD Lingga, Dody Suhendra kepada sejumlah kepala Desa saat membuka kegiatan sosialisasi Program Inovasi Desa di Aula Hotel Lingga Pesona, Selasa (16/7/2019)

Menurut Dody jika desa dapat memanfaatkan potensi itu, baik di SDA dan SDM, maka kesejahteraan akan terwujud. Desa tidak perlu lagi memikirkan apa yang harus dibuat untuk membangun desanya serta bisa mandiri.

Sementara dalam kegiatan sosialiasi Program Inovasi Desa, Dody berharap setiap desa juga dapat berpartisipasi dan berlomba untuk menampilkan apa inovasi yang akan dibuat.

"Inovasi desa bertujuan untuk mendongkrak dan membangkitkan semangat dalam melakukan hal-hal terkait pembangunan desa. Selain butuh kreativitas rasa optimis turut sangat diperlukan supaya terus membara setiap waktu. Semoga kegiatan ini dapat disosialiasikan dan ditangkap dengan baik agar pembangunan di desa desa lebih efektif," tuturnya.

Editor: Surya