Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pidato Rasis Bobby Jayanto, LAM Kepri Tuntut Permintaan Maaf Secara Terbuka
Oleh : Ismail
Kamis | 13-06-2019 | 16:28 WIB
LAM-Abdul-Razak11.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Ketua LAM Kepri, Abdul Razak. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Provinsi Kepulauan Riau Abdul Razak mengemukakan, pihaknya telah melakukan pertemuan bersama Dewan Kehormatan LAM guna membahas kisruh dugaan pidato rasis yang disampaikan salah satu tokoh etnis Tionghoa Tanjungpinang, Bobby Jayanto belum lama ini.

Dalam pertemuan tersebut ada beberapa kesimpulan yang diperoleh dan harus dilakukan oleh yang bersangkutan.

Diantaranya, LAM Kepri meminta Bobby Jayanto melakukan permintaan maaf secara terbuka kepada masyarakat umum karena telah menyampaikan pidato yang dinilai rasis pada acara sembahyang keselamatan di Pelantar II Tanjungpinang, beberapa waktu lalu.

"Permintaan maaf terbuka itu harus dilakukan melalui media massa yang dapat dibaca oleh masyarakat," katanya saat dihubungi, Kamis (13/6/2019).

Selain melakukan permintaan maaf, lanjut Abdul Razak, pihaknya juga nanti akan menjemput yang bersangkutan untuk makan berhidang atau istilah melayunya "temu lutut" guna meluruskan persoalan yang telah terjadi.

"Sesuai dengan adat melayu, kami akan jemput makan Bobby Jayanto untuk meluruskan persoalan ini," ungkap Abdul Razak.

Kendati demikian, walaupun sudah melakukan permintaan maaf tersebut, lanjut tokoh melayu Kepri ini, pihaknya tidak akan mencampuri prihal laporan polisi yang telah dilayangkan sejumlah pihak dalam permasalahan ini.

"Mengenai laporan polisi, kami tidak mencampurinya. Terpenting, secara adat melayu kami sudah melaksanakannyan. Untuk jalur hukum, silahkan ditempuh sesuai dengan ketentuannya," tukasnya.

Editor: Yudha