Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Silaturahmi Polres Bintan dan Tokoh Agama

Tempat Ibadah Jangan Dijadikan Tempat Berpolitik
Oleh : Harjo
Kamis | 06-12-2018 | 13:04 WIB
kapolres-bintan11.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kapolres Bintan, AKBP Boy Herlambang silaturahmi dengan Tokoh Agama di Tanjunguban. (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Menjelang perayaan Natal dan tahun Baru 2019, Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang dan jajarannya, melakukan siraturahmi dengan sejumlah tokoh agama di aula Kantor Desa Lancangkuning, Kecamatan Bintan Utara, Kamis (6/12/2018).

Dalam kesempatan tersebut, Boy Herlambang berharap agar para tokoh agama dan tokoh masyarakat, bisa berperan sebagai pengayom bagi umatnya. Hal tersebut untuk menjaga kondisi Kabupaten Bintan yang aman, damai dan tenteram serta kondusif.

"Tempat ibadah harus sama-sama dijaga, sebagai tempat untuk mendekatkan diri dengan tuhan. Jangan sampai tempat ibadah dijadikan sarana ajang berpolitik," harapnya.

"Para tokoh yang hadir, semoga bisa mewakili, karena dengan status sebagai tokoh, jelas dianggap sudah bisa mewakili untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat," imbuhnya.

Boy Herlambang, menyampaikan kaitan dengan situasi keamanan nasional saat ini, Indonesia saat ini sedang diuji. Baik melalui informasi bonhong atau hoax, ujaran kebencian dan lainnya, hal tersebut semata untuk memecah belah bangsa dan negara.

Salah satunya, informasi awal terkait adanya penyerangan terhadap pekerja di wilayah Papua benar, namun informasi kedua terkait penyerangan terhadap TNI yang sudah beredar di media sosial, justru tidak benar alias hoax. Seharusnya, dengan adanya kejadian tersebut, tumbuh kesadaran untuk mencari solusi penyelesai, bukan justru memperkeruh kondisi keamanan.

"Karena situasi nasional, sangat berpengaruh pada keamanan yang ada di daerah. Makanya dengan kehadiran para tokoh, jelas harus bisa menjadi corong informasi kepada umat, untuk mengantisifasi hal yang tidk diinginkan, apa sampai memecah belah kerukunan dalam masyarakat," katanya.

Terkait dengan kegiatan Natal dan tahun baru 2019 yang tidak menbghitung hari, Boy Herlambang menyampaikan bahwa Natal dan Tahun baru jelas sebuah momen besar dan penting. Sehingga apa bila ada kegiatan, pihak pelaksana harus segera berkoordinasi terkait agenda kegiatan kepada kepolisian.

"Koordinasi dengan kepolisian dimaksud, agar pihak kepolisian agar bisa menyiapkan personil untuk keamanannya," terangnya.

Kepada semua pihak, Boy Herlabang mengajak agar senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Mengingat akhir-akhir banyak ujian terkait keutuhan negara. Seluruh umat beragama, harus saling hormat menghormati dan tolong menolong antar sesama. Sehingga apa yang sudah berjalan hingga saat ini, kerukunan umat beragama didaerah ini sudah terjalin dengan baik dan sedemikian rupa.

Editor: Yudha