'Perang' Yel-yel Pendukung Ramah-Rialis Bergema di DPRD Batam
Oleh : Ahmad Rohmadi
Selasa | 13-10-2015 | 11:43 WIB
visi-misi-pilwako-pendukung.jpg
Pendukung pasangan calon di Pilkada Batam mulai perang yel di Gedung DPRD Batam. (foto: Ahmad Rohmadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dua masa pendukung pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam, Rudi-Amsakar Ahmad serta Ria Saptarika-Sulistyana mulai 'perang' yel-yel saat Rapat Paripurna Istimewa DPRD Batam berlangsung, Selasa (13/10/2015).

Meskipun panitia sudah membatasi para calon untuk membawa masa pendukungnya masing-masing 75 orang, ternyata massa yang hadir melebihi kuota yang ditentukan.

Akibatnya, sebagian pendukung yang tidak membawa undangan hanya diizinkan menyaksikan pemaparan visi dan misi pasangan calon lewat layar proyektor di lantai dasar gedung DPRD Batam.

Pantauan BATAMTODAY.COM, pasangan nomor urut satu Rudi-Amsakar yang dikenal yel-yelnya "Jangan Marah-marah Mari Ramah" terus disuarakan oleh para pendukungnya baik yang di dalam maupun yang di luar ruangan rapat paripurna.

Sedangkan nomor urut dua Ria Saptarika-Sulistyana, juga tidak mau kalah saing kata "Hidup RiaLis. RiaLis Sah," juga terus disuarakan oleh para tim sukses ini.

Sementara, Kabag Ops Polresta Barelang Kompol Deden Hidayatullah, mengatakan pihaknya telah menurunkan 600 personel untuk melakukan pengamanan pada penyampaian visi dan misi pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam.

"Personil gabungan dari Polda, Polres dan Brimob yang kita bagi di beberapa tempat. Kalau nanti tidak kondusif akan segera kita amankan," katanya.

Editor: Dodo