Lanal TBK Kembali Gelar Serbuan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Tanjungbalai
Oleh : Freddy
Sabtu | 31-07-2021 | 18:40 WIB
vaksinasi-maritim.jpg
Serbuan vaksinasi di Puskesmas Tanjungbalai bekerjasama dengan Lanal TBK, Sabtu (30/7/2021). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Guna mempercepat pelaksanaan vaksinasi di wilayah kerjanya, Lanal Tanjungbalai Karimun kembali menggelar serbuan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat maritim di Puskesmas Tanjungbalai, Sabtu (31/7/2021).

Serbuan vaksinasi Covid-19 merupakan komitmen TNI AL, khususnya Lanal TBK dalam mendukung upaya pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Komandan Lanal TBK, Letkol Laut (P) Puji Basuki mengatakan, serbuan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat maritim kembali digelar bekerjasama dengan Puskesmas Tanjungbalai dengan slogan 'Ayo Vaksin, Vaksin Itu Baik, Aman, Halal dan Berkualitas'.

Ia menjelaskan dari keseluruhan serbuan vaksinasi Covid-19 yang digelar Lanal TBK, sudah berhasil menyasar 1.845 orang. "Serbuan vaksinasi Covid-19 yang digelar di Puskesmas Tanjungbalai ini disediakan vaksin jenis AstraZeneca untuk dosis I," kata Puji Basuki.

Serbuan vaksinasi Lanal TBK dilakukan vaksinator dan Tim Medis yang terdiri dari 3 personel Lanal TBK yakni Serka RUM Patopoy, Kopda APM Beni Fariska dan KLK APM Haris Subagio, sedangkan dari Puskesmas Tanjungbalai ada 11 personel.

"Seperti biasanya, bagi warga yang mau divaksin, mereka harus memenuhi beberapa persyaratan seperti melakukan pendaftaran, pengecekan suhu tubuh/hipertensi, screaning, penyuntikan vaksin dan observasi," jelasnya.

Sementara untuk kelancaran dan keamanan kegiatan vaksinasi tersebut diturunkan personel PAM yang terdiri dari Siaga Intel Lanal TBK 1 personil, Denpom Lanal TBK 3 personel dan Babinpotmar Lanal TBK 3 personel.

Hadir dalam serbuan vaksinasi Covid-19 Lanal TBK, Danlanal diwakili Palaksa Mayor Laut (KH) R Agung Gunawan; Dandenpom Lanal TBK, Kapten Laut (PM) Agus Riyadi dan Pjs Paspotmar Letda Laut (S) M Arif.

Editor: Gokli