Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Akses Jalan Menuju Objek Wisata Pantai Dungun Lingga Rusak Parah
Oleh : Bayu Yiyandi
Selasa | 22-08-2017 | 16:02 WIB
Jalan-wisata-lingga1.gif Honda-Batam
Kondisi jalan menuju objek wisata Pantai Dungun Lingga. (Foto: Bayu)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Akses jalan menuju obyek wisata Pantai Dungun di Desa Belungkur, Kecamatan Lingga Utara rusak parah.

Pantauan di lapangan, kondisi jalan utama menuju objek wisata pantai tersebut belum diaspal. Jalanan tanah tampak becek dan berlumpur akibat hujan.

"Kami masyarakat sedikit kesulitan untuk mengunjungi pantai ini. Tolonglah pemerintah ditanggapi," ungkap salah seorang warga Desa Belungkur, Nuriman kepada BATAMTODAY.COM, Selasa (22/8/2017).

Dia mengatakan, tidak hanya masyarakat yang mengeluh, para wisatawan lokal juga jadi enggan berkunjung kesana karena kondisi jalan yang tidak memadai.

"Biasanya banyak wisatawan lokal yang menghabiskan masa liburannya ke pantai ini. Tapi karena jalan tidak bagus ya agak kurang," katanya.

"Kami masyarakat sangat terbantu apabila ada wisatawan yang datang. Kalau mereka datang, baik ikan ataupun lainnya itu dibeli ke kami untuk bakar-bakar. Sekarang sepi," sambungnya.

Dia berharap pemerintah setempat untuk segera memperhatikan kondisi jalan di desanya itu agar bisa diperbaiki segera mungkin. Karena jalan tersebut merupakan jalan utama desa dan juga jalan menunju ke pantai. "Kami berharap pemkab tolonglah diaspal jalan ini," harapnya.

Sementara, Kepala Desa Belungkur Muhlizan mengatakan, Pantai Dungun ini mempunyai potensi besar dibidang kepariwisataan Lingga. Menurutnya pantai yang mencakup dua desa ini sangat memadai bila dikembangkan untuk pariwisata. "Pantai Dungun ini sangat berpotensi dalam kemajuan pariwisata," ujarnya .

Ia mengakui, keindahan Pantai Dungun ini bukan hanya pemandangan luas dan lepas, namun landai pantai dan pasir putih yang luas cukup memberikan keksotisan yang memberikan kesejukan bagi pengunjungnya.

Bahkan, jika hari libur panjang tiba, jumlah pengunjung yang menghabiskan waktu di pantai tersebut cukup ramai. "Kami berharap, kalau jalan sudah bagus pastinya kami dari desa dan Pemda juga bisa menarik pemasukan dari ini," ujarnya.

Saat ini, keindahan Pantai Dungun tidak disejalankan dengan peningkatan akses jalan darat dan juga penataan lokasi pantai yang mana gazebo atau tempat peristirahatan para pengunjung yang tidak tertata rapi.

Editor: Yudha