Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Market Flash eTrading
Oleh : etr/ sn
Rabu | 09-11-2011 | 09:37 WIB

JAKARTA, batamtoday - Pada perdagangan Selasa (8/11/2011) Indeks Dow Jones ditutup naik 101,79 point (+0.84%) ke level 12.170,18 setelah peningkatan optimisme dari Italia menyusul parlemen Italia yang bersiap melakukan voting terkait keuangan publik serta PM Silvio Berlusconi yang siap untuk mengundurkan diri.

Minyak light sweet diperdagangkan di level US$97 sejalan dengan pengumuman pengunduran diri Belusconi setalah UU anggaran baru disetujui pada akhir bulan ini.

IHSG Selasa (8/11/2011) ditutup naik 27.4 point (+0.73%) ke level 3,805.64 dengan asing tercatat melakukan net sell sebesar Rp69.97 miliar dengan saham yang paling banyak di jual adalah BUMI, BORN, BBNI, UNVR dan INDY.

Nilai tukar Rupiah menguat 35 point ke 8,920 per Dollar AS. Secara teknikal, resistance terdekat IHSG berada di level 3836 yang apabila berhasil ditembus maka resistance selanjutnya berada di level 3875.

MA 20 dan MA 60 berhasil membentuk golden cross sementara stochastic dan RSI masih bergerak uptrend. Pada perdagangan hari ini (9/11), diperkirakan berpotensi menguat dan akan bergerak pada range 3771-3876. Sementara itu, saham-saham yang dapat diperhatikan antara lain PTBA, BORN, dan BBCA.