Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Siswa Korban Kecelakaan Bus Sekolah di Bintan Dirawat Intensif
Oleh : Syajarul
Jum'at | 19-05-2017 | 14:17 WIB
laka-013.gif Honda-Batam
Kecelakaan bus sekolah di Bintan. (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Korban kecelakaan bus sekolah dengan mobil pick up di Simpang Empat Ceruk Ijuk, Kecamatan Toapaya sebagian telah pulang ke rumah masing-masing. Sedangkan dua siswa masih harus mendapat perawatan khusus karena mengalami luka yang cukup parah di RSUP Ahmad Thabib Tanjungpinang.

"Dari 31 siswa ini sudah pada pulang, hanya tinggal dua orang saja, yang masib butuh penangan khusus dari dokter," kata Plh Kasat Lantas Polres Bintan, Iptu Junaindi kepada BATAMTODAY.COM, Jumat (19/5/2017).

Ia juga mengatakan, untuk sementara dua kendaraan yang terlibat kecelakaan hebat tersebut hingga saat ini masih diamankan di Pos Lantas Gesek untuk penyelidikan lebih lanjut.

"Kasus lakalantas ini masih kita lakukan penyelidikan," ujarnya.

Sedangkan nama-nama korban lakalantas siswa SMP tersebut yakni Andika, Bayu, Yesi, Arif, Zahrun, Reza, Nur aisyah, Siska dwi, Riski dan Reza. Sedangkan siswa SMA yakni M.nur islami, Januar, Riko, Fikri, Puja, Yusmila, Primanda, Ella, Dila, Rudi, Meti, Nurnasanah, Fikri, zuhdi, Jefri, Sarianti, Elis, Elsi, Elisa, Nina, idora, dan Anggun.

Untuk Pick Up membawa penumpang, yakni Darman, Fadli, Andi, Aril, Slamet, Anto, Sugianto dan sopirnya Tan Kie Tjiang (62) warga Jalan Kampung Renang RT 036/ RW 03, Tanjung pinang.

Editor: Yudha