Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Menu Andalan Raja Bebek

Nikmatnya Bebek Bagor
Oleh : sumantri
Sabtu | 02-04-2011 | 09:12 WIB
Orwi_Watuseke.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Orwi Watuseke, Pengelola Raja Bebek Nagoya Hill

Batam, batamtoday - Biasanya, jika tidak memakai trik khusus dalam memasak daging bebek, hasilnya selalu akan anyior, namun bagi seorang chef atau juru masak yang handal, sejatinya harus mengerti metode memasak bebek agar tidak berbau anyir dan menambah selera dalam menyantapnya. Dan kriteria masakan daging bebek yang enak rasanya cuma ada di Raja Bebek, Nagoya Hill, tepatnya di Food Street.

Adalah Orwi Watuseke, sang pemilik gerai kuliner khas daging bebek, memulai usaha ini dari sebuah warung tenda pinggir jalan di kawasan Tiban, namun keinginan untuk maju dan berkreasi dengan menu khas, memecut Orwi untuk bisa menciptakan kuliner khas yang tidak dimiliki oleh pelaku usaha lain.

Dengan tekad dan ambisi dan bakat entrepreuneur yang kuat, Orwi bersama dengan saudara-saudaranya menciptakan satu kreasi kuliner yang menggunakan bahan dasar daging bebek sebagai andalan. Hingga saat ini Raja Bebek sebagai brand andalan usaha Kuliner Orwi Watuseke telah memiliki dua gerai, yang pertama di Cipta Puri Tiban dan yang Kedua di Foodstreet Nagoya Hill.

"Raja Bebek menawarkan pengalaman menikmati hidangan kuliner berbahan dasar daging bebek, dengan variasi sajian dan resep khusus dapur keluarga, hingga kini Raja Bebek telah memilki dua gerai kuliner, yang pertama di Cipta Puri Tiban dan yang kedua di Foodstreet Nagoya Hill Shopping Mal," ujar Orwi Watuseke, kepada batamtoday, Sabtu, 2 April 2011.

Ditambahkannya, menu yang menjadi andalan atau boleh dibilang 'Icon' nya  Raja Bebek adalah Bebek Bagor, yang proses pembuatannya dengan empat kali tahapan dan dengan pengolahan secara terpisah, yang masing-masing memakai bumbu dan cara pengolahan yang berbeda-beda untuk setiap tahapannya. Harga dari menu andalan ini adalah Rp 25.000, untuk satu porsi termasuk nasi putih.

"Bukannya mau meninggikan produk sendiri, tetapi banyak pelanggan kami yang menyatakan Bebek Bagor, merupakan kuliner yang khas dari sisi rasa, dan semua itu perlu proses yang lumayan panjang untuk memperkenalkan Bebek Bagor sebagai kuliner yang layak jadi andalan untuk semua keluarga," imbuh Orwi.

Selain itu, Raja Bebek Nagoya Hill maupun Ruko Cipta Puri Tiban, juga menyediakan menu lain yang tak kurang menggoda, seperti misalnya Bebek Rica-Rica yang juga dipatok seharga Rp 25.000 perporsi. Menu khas Menado ini memang merupakan paduan dari rempah-rempah yang merupakan ciri khas kuliner Menado yang terkenal Spicy (Pedas) dan Lezat, dengan metode atau cara masak ditumis.

"Berhubung saya sendirei adalah orang Menado, jadi Bebek Rica-rica dibuat khusus dari paduian resep keluarga Menado yang memang kaya akan unsur rempah-rempah," tutur Orwi.

Dan berbicara mengenai ragam menu, Raja Bebek juga menghadirkan variasi menu yang beragam dari kuliner berbahan dasar daging Bebek, seperti misalnya Bebek Lada Hitam, Bebek Keprek, Bebek Bakar, Bebek Sam,bal Ijo dan Bebek Chrispy. Untuk harga, menurut Orwi, sudah disesuaikan dengan segmentasi yang dibidik oleh Raja Bebek, yaitu seluruh anggota keluarga.

Untuk anda yang mengaku Kuliner Hunter,  sepertinya belum lengkap jika keberadaan anda di Batam, terlewati dari mencicipi kuliner khas berbahan dasar daging bebek ini. selamat menikmati.