Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Agar WiFi AG2018@wifistation Tetap Berkualitas

WiFi Disediakan Gratis, Jangan Aktifkan Tethering di Lokasi Perhelatan Asian Games 2018
Oleh : Redaksi
Sabtu | 18-08-2018 | 18:41 WIB
ag-2018.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Ilustrasi - Hotspot area. (Kemenkominfo)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Kementerian Kominfo, Ismail melarang pengguna ponsel di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno mengaktifkan fitur tethering atau mobile hotspot agar kualitas WiFi gratis Asian Games 2018 tetap terjaga.

"Dilarang mengaktifkan fitur tethering/mobile hotspot pada smartphone dan menyalakan mobile WiFi selama penyelenggaraan Asian Games XVIII yang mengakibatkan menurunnya kualitas jaringan internet WiFi dengan SSID: AG2018@wifistation," tulisnya dalam Surat Edaran Dirjen SDPPI No. 595 tahun 2018 tentang Ketentuan Penggunaan Pita Frekuensi Radio 2.4 GHz dan 5 GHz untuk Penyediaan Jaringan Internet Wifi pada Asian Games XVIII yang ditetapkan pada Selasa (14/08/2018) lalu, seperti dikutip situs resmi Kemenkominfo.

Bersama PT Telkom, Kementerian Komunikasi dan Informatika menyediakan WiFi gratis dalam pembukaan dan selama perhelatan multievent olahraga Asian Games 2018. Sebanyak 396 titik WiFi dengan SSID: AG2018@wifistation siap digunakan oleh penonton, atlet atau official selama acara pembukaan dan penyelenggaraan Asian Games 2018.

Dalam perhelatan Asian Games 2018 total digelar 1.070 access point (AP) untuk WiFi gratis. Di Stadion Utama GBK terdapat 396 AP, Wisma Atlet Jakarta 152 AP, Atlet Palembang 55 AP, dan sisanya tersebar di venue yang lain.

Atur Penggunan Frekuensi

Kementerian Komunikasi dan Informatika telah mengatur penggunaan pita frekuensi radio 2.4 GHz dan 5 GHz untuk penyediaan jaringan internet WiFi dalam Asian Games XVIII 2018.

Ketentuan teknis penggunaan pita frekuensi radio 2.4 GHz antara lain diperbolehkan penggunaan pada rentang 2400 2483.5 MHz. Channel bandwidth maksimum yang diperbolehkan untuk setiap pancaran adalah 22 MHz.

PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) boleh menggunakan kanal 1, 6 dan 11 untuk layanan WiFi dengan SSID: AG2018@wifistation. Adapun nomor kanal yang dapat digunakan oleh perangkat lain untuk keperluan selain penyediaan WiFi oleh Telkom adalah Kanal 1 (center frequency = 2412 MHz).

Daya pancar Effective Isotropic Radiated Power (EIRP) maksimum untuk penggunaan outdoor pita frekuensi radio 4 Watt (36 dBm). Sementara untuk penggunaan indoor adalah 500 mW (27 dBm).

Kementerian Kominfo juga melarang penggunaan kanal pada pita frekuensi radia 5570 - 5670 MHz yang telah ditetapkan alokasi pita frekuensi radio di dalamnya untuk keperluan radar meteorologi, kanal 116, 120, 124 dan 128.

Editor: Gokli