Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Isdianto Berharap Atlet Taekwondo Harumkan Nama Kepri

Pangkoarmada I Buka Kepri Open Taekwondo Championship 2 Piala Danlanal Batam 2018
Oleh : Charles Sitompul
Minggu | 05-08-2018 | 18:32 WIB
Sejumlah_Atelit_peserta_Kepriisdianto_taekwondo.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Wagub Kepri menghadiri kejuaraan Kepri Open Taekwondo Championship 2 Piala Danlanal Batam 2018 di Stadion Temanggung Abdul Jamal Batam (Foto: Charles)

BATAMTODAY.COM,Batam - Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Isdianto mengatakan, banyaknya club taekwondo dengan banyaknya organisasi profesional yang menaungi, diharapakan bisa menjadi cabang olahraga yang membawa harum nama Provinsi Kepri.

"Tidak berlebihan, jika ke depan kita harapkan takwondo menjadi olahraga yang bisa membawa nama baik Kepri. Baik tingkat nasional maupun level internasional," kata Isdianto saat menghadiri kejuaraan Kepri Open Taekwondo Championship 2 Piala Danlanal Batam 2018 di Stadion Temanggung Abdul Jamal Batam,Sabtu (5/8/2018).

Pemerintah, kata Isdianto, sangat mendukung kegaiatan olah raga yang dilaksanakan, Apalagi kejuaraan kali ini di ikuti berbagai daerah di Indonesia. "Tentu ini sangat positif dan memberikan nilai tambah dalam mempromosikan pariwisata di Kepri,"ujarnya.

Sementara Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI Yudo Margono saat membuka secara resmi kejuaraan taekwondo Piala Danlanal Batam 2018, dengan pemukulan gong bersama, sangat berharap kejuaraan tersebut melahirkan bibit atlet taewondo Kepri yang hebat, yang dapat berprestasi di Indonesia

Acara pembukaan juga dimeriahkan oleh penampilan atraksi taekwondo-taekwondo yang tergabung dalam Kepri Taekwondo Center, serta disemarakan dengan penampilan dari Batam Menari. Mereka menampilkan pertunjukan dan tarian yang memang sangat menarik dari atlet dan penari yang terlatih dan profesional.

Kejuaraan kali ini menurunkan kelas Kyorugi (tarung) dan Poomsae (jurus) dalam kategori pemula (festival) meliputi Pra Cadet A, Pra Cadet B, Pra Cadet C, Cadet, Junior dan Senior.

Untuk kategori prestasi meliputi kategori (15-17 tahun) Junior dan kategori (18 tahun ke atas) senior. Sedangkan Poomsae mempertandingkan kategori pemula, dengan sabuk Kuning Polos (Taegeuk 1), Hijau Polos (Taegeuk 2) Biru Polos (Taegeuk 3), Merah Polos (Taegeuk 4) dan Poom/DAN (Taegeuk 8).

Kejuaraan ini diikuti sebanyak 827 peserta yang berasal dari 27 club kabupaten/kota dan 14 provinsi se Indonesia. Mulai Kepri, Jambi, Medan, Palembang, Padang, Aceh, Bangka Belitung, DKI Jakarta, Maluku, Nusa Tenggara Timur, Lapung, dan Riau.

Hadir pada kesempatan tersebut Danlanal Batam Kolonel TNI (E) Iwan Setiawan, Walikota Batam Muhmmad Rudi, Ketua BP Batam Lukita Dinansyah Tuwo, Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto, Kapolresta Barelang Kombes Pol Hengki, Ketua Pengprov Taekwondo Kepri Reni Yusneli serta undangan lainnya.

Editor: Surya