Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Selama Lebaran, Listrik di Tanjungpinang Alami Pemadaman
Oleh : Habibi
Minggu | 17-06-2018 | 11:07 WIB
tanjungpinang_padam.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Sebatang lilin menerangi rumah warga Sei Jang saat lebaran (Foto: Habibi)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Perusahaan Listrik Negara (PLN) kembali memantik kemarahan masyarakat Kota Tanjungpinang. Pasalnya, selama lebaran. Sejak Jumat (15/6/2018) masyarakat Kota Tanjungpinang mengalami pemadaman listrik dan terjadi sampai Sabtu (16/6/2018).

Hal itu dirasakan oleh Irul, warga Sei Jang yang mengaku setiap jelang magrib listrik dirumahnya padam. Dan itu terjadi sejak lebaran pertama hingga hari ini. Memang bukan omongan belaka, pasalnya saat bertandang ke Sei Jang, Sabtu (16/6/2018) listrik dikawasan tersebut padam pas saat azan magrib.

"Kesal, kemarin baca berita katanya jamin tidak ada pemadaman. Tapi kok saat hari raya pertama sudah mati sampai sekarang," tutur Irul, Sabtu (16/6/2018).

Setelah Sei Jang, pemadaman berganti dikawasan Km 7 Tanjungpinang. Hal itu terlihat, SPBU Km sempat gelap. Saat ditanya kepetugas, ternyata terjadi pemadaman listrik dikawasan tersebut.

"Listrik padam bang, kami pakai Genset," kata petugas SPBU tersebut.

Terkait hal ini, BATAMTODAY.COM belum dapat mengkonfirmasi pihak PLN untuk menanyakan penyebab pemadaman listrik tersebut hingga berita ini diturunkan

Editor: Surya