Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dishub Batam akan Siagakan Anggotanya di 7 Posko yang akan Didirikan
Oleh : Romi Chandra
Minggu | 20-05-2018 | 11:04 WIB
Kadishub-Yusfa-OK2.jpg Honda-Batam
Kadishub Kota Batam, Yusfa Hendri

BATAMTODAY.COM, Batam - Sebanyak 7 titik pos (posko) pelayanan dan pengamanan lebaran mulai dari H-7 hingga H+7 Hari Raya Idul Fitri nantinya akan didirikan. Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam akan terlibat secara langsung dalam pengaturan dan pengalihan arus lalu lintas.

Kadishub Kota Batam, Yusfa Hendri, menegaskan, pos tersebut akan didirikan oleh Polresta Barelang. Dalam pelaksanaannya, semua pihak terkait akan dilibatkan, termasuk Dishub sendiri.

"Nanti kita juga akan menurunkan anggota untuk berjaga pada pos pelayanan dan pos keamanan itu," ungkap Yusfa, Sabtu (19/5/2018).

Sebelumnya, meski masih 28 hari hari lagi menyambut arus mudik dalam perayaan Idul Fitri, sejumlah OPD di lingkungan Pemerintah Kota Batam sudah melakukan pembahasan.

Menurutnya, dalam rapat tersebut ditetapkan 7 posko yang akan dibangun sebelum H-7 menjelang lebaran di tujuh titik.

Dari tujuh titik itu kata Yusfa, antara 4 posko pelayanan Pelabuhan Batam Center, Pelabuhan Sekupang, Bandara dan Pelabuhan Penumpang Harbour Bay. Sementara untuk posko keamanan di Nagoya Hill, Batam Center dan Jembatan Barelang.

Editor: Surya