Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

300 NPWP Dicetak Tiap Bulan

KPP Pratama Tanjungpinang Turun Langsung ke Anambas Layani Pengurusan NPWP
Oleh : Alfredy Silalahi
Senin | 14-05-2018 | 14:16 WIB
kkp-anambas1.jpg Honda-Batam
Pelayanan KPP Pratama Tanjungpinang yang menumpang di Kantor Badan Keuangan Daerah Anambas. (Alfredy)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tanjungpinang sedikitnya mencetak 300 Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk masyarakat Anambas setiap bulannya.

KPP Pratama Tanjungpinang mengakui masyarakat Anambas antusias untuk mengurus NPWP ketika turun langsung ke Anambas.

"Masyarakat Anambas memang antusias untuk mendaftar pembuatan NPWP. Setiap bulan kita mengirimkan perwakilan sebanyak empat orang ke Anambas dan ini merupakan aksi jemput bola. Sejak awal 2018 ada 100 hingga 300 permohonan pembuatan NPWP di Anambas," ujar Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi KPP Pratama Tanjungpinang, Raden Aryo Bisawarno yang juga ikut ke Anambas, Senin (14/5/2018).?

Raden mengakui, kendala cetak kartu di Anambas salah satunya pada akses internet. Apabila internet memadai, maka pencetakan NPWP dapat dilakukan di Anambas.

"Untuk cetak NPWP masih dilakukan di Tanjungpinang. Sehingga kartu fisik kami berikan kepada pemohon dibulan yang akan datang. Kalau akses internet di Anambas memadai, mungkin bisa cetak kartu disini. Karena pelayanan yang kami berikan selama ini lebih banyak untuk cetak kartu sementara pembayaran SPT bisa dilakukan online," jelasnya.

Terkait pembukaan cabang KPP di Anambas, Raden mengatakan sedang mengirim data analisis ke pusat. "Yang menentukan adalah pusat, kami sudah kirim data analisis Anambas ke pusat. Dan sedang menghitung untung-rugi," ucapnya.?

Editor: Yudha