Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Transparansi Anggaran, Pemkab Lingga Terapkan Transaksi Non-Tunai
Oleh : Bayu Yiyandi
Senin | 16-04-2018 | 14:28 WIB
wello1.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Bupati Lingga Alias Wello. (Foto: Bayu)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Pemerintah Kabupaten Lingga pada tahun 2018 ini menerapkan transaksi non tunai dalam sistem pembayaran baik gaji pegawai, honor maupun kegiatan keuangan yang menyangkut dengan pemerintah. Kebijakan demikian sebagai langkah agar pengelolaan keuangan di daerah yang akuntabel dan transparan dapat terwujud.

"Mulai tahun 2018, keseluruhan transaksi keuangan daerah kita terapkan dengan pembayaran non tunai. Karena ini merupakan urgensi bagi pemerintah yaitu bagaimana memperkecil resiko-resiko agar tidak terlibat dalam hal korupsi," kata Bupati Lingga, Alias Wello saat membuka Sosialisasi Transaksi Non Tunai yang diselenggarakan oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Lingga di Aula Hotel Lingga Pesona, Daik, Senin (16/4/2018).

Sementara Kepala BPKAD Lingga melalui sekretarisnya Muhammad Nuzur mengatakan pemberlakuan aturan secara non tunai ini merupakan implementasi dalam memudahkan pengawasan keuangan daerah.

Saat ini, pihaknya tengah berupaya memberikan pemahaman terkait tentang aturan dan ketentuan yang berlaku dalam mengimplementasikan transaksi non tunai tersebut. Sekaligus menyiapkan SDM yang mampu untuk mendukung pelaksanaannya nanti.

"Jadi mekanisme transaksi non tunai ini adalah perubahan perilaku atau perubahan mekanisme yang tadinya secara tunai dari tangan ke tangan, sekarang langsung melalui mekanisme transfer. Dengan transaksi non tunai ini pemerintah mengajak untuk mewujudkan pengelolaan keuangan daerah yang akuntable dan transparan," ujarnya.

Editor: Yudha