Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Diary Pelanggan Kedai Kopi Jonny (Bagian-4)

HPH di Mata Para Teman Ngopinya
Oleh : CR-18
Sabtu | 24-03-2018 | 17:26 WIB
bang-hotman.jpg Honda-Batam

PKP Developer

HPH, Bang Hotman diantara para sahabatnya. (Foto: Ist)

HPH, Hotman Paris Hutapea, akrab juga disapa Bang Hotman. Di mata para teman ngopinya, memiliki kesan dan catatan tersendiri. Apa sajakah itu? Berikut lanjutan catatan pelanggan setia Kedai Kopi Johny yang juga Koresponden BATAMTODAY.COM, Dee.

Kalau ingin mengetahui jatidiri seseorang, bertanyalah kepada teman ngopinya. Pameo itu barangkali ada benarnya. Karena rahasia apa lagi yang disembunyikan seseorang pada teman ngopinya. Hitamnya kopi sejatinya menyimpan jernihnya isi hati. Bahkan, kadangkala, apa yang tak terucap dari mulut suami di rumah, justru muntah di meja kedai kopi.

Barangkali, ada juga benarnya pameo di atas itu untuk mengenal sosok jatidiri HPH. Kenalilah sosok Bang Hotman dari teman-teman ngopinya. Sudah barang tentu, bukan teman ngopi yang baru sebulan dua bulan, atau setahun dua tahun.

Beruntung, BATAMTODAY.COM, dalam beberapa kali kesempatan ngopi di Kedai Kopi Johny, ngobrol dengan para teman ngopi Bang Hotman. Siapa sajakah mereka?

Baca: Syahrini Tebar 'Sesuatu' di Kedai Kopi Bang Hotman

Sebutlah nama Uncle Ache di Kedai Kopi Johny. Pasti semua pengunjung akan mengenalnya. Maklum, teman ngopi Bang Hotman bertahun-tahun itu sudah dinobatkan sebagai Lurah-nya Kedai Johny. Sudah 6 tahun lebih pria yang ramah dan murah senyum ini telah menjadi teman ngopi HPH.

Ditambah lagi Uncle Ache pernah pula muncul di Instagram Bang Hotman, makin ngetoplah dia tuh.
Bahkan, para pengunjung Kedai Kopi Johny menyebut Uncle Ache itu sebagai asisten terpercaya Bang Hotman. "Pokoknya, dia tahu semua jadwal Bang Hotman," ujar seseorang membisiki.

Selain Uncle Ache, ada lagi sosok Sutanto. Dialah teman ngopi Bang Hotman sejak tiga tahun lebih belakangan ini di Kedai Kopi Johny. Uniknya lagi, selama itu pula, Bang Hotman dan Sutanto selalu ngopi di meja yang sama. Ternyata, kesetiaan itu tidak hanya terbangun pada pertemanan mereka, tapi juga meja tempat ngopi.

Karena ternyata, persabahatan Sutanto dengan Bang Hotman itu tidak hanya sahabat biasa. Tapi juga bersama-sama membantu masyarakat yang terlilit masalah hukum, gratis. Ya, semuanya dibantu gratis di LBH Kedai Kopi Johny.

Rupatanya, yang membuat Sutanto 'lengket' bersahabat dengan HPH adalah, ketika ada seorang wanita hamil meminta bantuan hukum. Dalam keadaan hamil, wanita itu ditinggal lari pacarnya. Saat mengadu itu kemudian, wanita tersebut mengalami pendarahan.

Kontan, Bang Hotman membawa wanita malang itu ke Rumah Sakit Mitra, sampai semua proses pertolongan keguguran bayinya rampung. Semuanya dibantu oleh Bang Hotman. Itulah titik awal Sutanto yang menyentuh hati dari ketulusan HPH. Akhirnya, Sutanto pun menerjunkan diri bersama Bang Hotman membantu masyarakat, gratis tis.

Kemudian, ada lagi nama Togar Tobing. Dari namanya saja sudah dapat kita baca, keduanya sama-sama bermarga. Persahabatan antara Togar Tobing dengan Bang Hotman sebenarnya baru sekitar dua tahun belakangan ini. Keduanya adalah tetangga. "Bang Hotman adalah sosok yang asyik, gak jaim, sangat merakyat dan nyaman bergaulnya," ujar Bang Togar Tobing.

Lain lagi sosok HPH di mata sahabatnya, Trisna, Pengurus HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Jakarta Barat. Sejak kenal dengan HPH tiga tahun lalu, menurutnya Bang Hotman merupakan sosok internasional yang ngdeso. "Sangat gampang akrab dengan siapa pun, tulus dalam bergaul. Pengacara-pengacara lain yang kelasnya jauh di bawah Bang Hotman pun belum tentu bisa humble dan mau menolong kasus hukum secara gratis seperti itu," tutur Trisna.

Menurut Trisna, LBH Kopi Jonny sangat membantu masyarakat mendapatkan status dan posisi kasus hukumnya secara tepat. Sekaliber Bang Hotman sudah pasti dong advise hukumnya tidak abal-abal.

Hemmm...kopi kali ini terasa lebih berisi. Karena saya mendapat sejumlah kisah tentang HPH, Bang Hotman, dari para teman ngopinya.

Editor: Dardani