Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pantau Persiapan Pilkada

Kompolnas Soroti Habisnya Masa Tugas Komisioner KPU Tanjungpinang saat Pencoblosan
Oleh : Habibi
Kamis | 01-03-2018 | 16:14 WIB
kompolnas-kpu1.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Ketua KPU Robby Patria bersama Komisioner Kompolnas Irjen (purn) Yotje Mende di Kantor KPU Tanjungpinang. (Foto: Habibi)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Komisioner Kepolisian Nasional (Kompolnas) Irjen (purn) Yotje Mende mengunjungi KPU Tanjungpinang, Kamis (1/3/2018) untuk memastikan Pilkada Tanjungpinang dalam keadaan aman. Termasuk persoalan habisnya masa tugas komisioner KPU Tanjungpinang pada tanggal pencoblosan yakni 27 Juni 2018 mendatang.

Kedatangan Yotje Mande ini sekaligus memonitoring sistem pengamanan tahapan Pilkada Tanjungpinang yang satu-satunya di Kepri.

Ketua KPU Tanjungpinang, Robby Patria menyatakan pilkada Tanjungpinang masih berjalan dengan normal sampai masa pelaksanaan kampanye.

"Sejauh ini masih normal sesuai dengan aturan yang berlaku. Karena kedua pasangan calon masih kampanye dialog terbatas dengan warga. Di jadwal kampanye juga disampaikan kepada penyelenggara," ujarnya.

Ditambahkan, soal habis masa periode jabatan Komisioner KPU Tanjungpinang, menjadi perhatian serius Kompolnas karena dari sisi keamanan dan kepastian hukum. Perhatian itu adalah diharapkan jangan sampai ada kekosongan komisioner KPU.

"Kompolnas akan membicarakan langsung dengan Mendagri menyangkut soal ini agar Mendagri berkomunikasi dengan KPU Pusat bagaimana kelanjutannya nanti. Apakah ada kebijakan khusus atau kebijakan lainnya. Karena Mendagri merupakan wakil ketua Kompolnas secara ex officio," kata Robby.

Disebutkan, kerawanan Pilkada Tanjungpinang lainnya adalah pada saat kampanye rapat umum, distribusi logistic dan penetapan hasil pilkada.

"Dan pihak Kompolnas mengingatkan agar penyelenggara harus sesuai dengan peraturan yang berlaku. Dan pada dasarnya pihak keamanan siap untuk melakukan pengamanan pilkada," ujarnya.

Editor: Yudha