Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pekerja Bongkar Muat Ini Tewas Setelah Terlempar ke Laut di Pelabuhan Batuampar
Oleh : Romi Chandra
Jum\'at | 23-02-2018 | 08:14 WIB
mayat-ditemukan.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Sekitar pukul 17.00 Wib korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kecelakaan kerja terjadi di Pelabuhan Batuampar dan mengakibatkan seorang pekerja bongkar muat tewas, Kamis (22/2/2018) siang, sekitar pukul 15.00 WIB.

Insiden itu mengakibatkan dada korban yang bernama Kahar (42), robek. Korban pun terlempar ke dalam laut. Baru sekitar pukul 17.00 Wib, jenazahnya ditemukan dan langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara.

Kapolsek Kawasan Pelabuhan (KKP), AKP Reza Tarigan, saat dihubungi mengatakan, kejadian berawal saat korban memasang tali pengait pada kontainer yang berada dalam tongkang milik kapal TB Megamas Star III.

Rencananya, kontainer itu akan diangkat ke daratan. Namun saat diangkat, tali crain pengangkat kontainer itu putus dan mengenai tubuh korban.

"Korban saat itu bertugas memasangkan tali pengait ke kontainer agar bisa diangkat. Namun saat diangkat tali itu putus dan mengenai tubuh. Ia terlempar ke dalam laut dan tenggelam," ujar Reza.

Kejadian itu langsung dilaporkan ke pihak terkait, sehingga tim Sar bersama pihaknya dan KPLP, langsung melakukan pencarian korban.

"Sekitar pukul 17.00 Wib korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa. Pukul 17.17 Wib evakuasi selesai dilakukan dan jenazah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara," jelas Reza.

Editor: Udin