Kepri Kirim 10 Atlet Tenis Meja ke Pra PON
Oleh : Ahmad Rohmadi
Senin | 12-10-2015 | 08:15 WIB
IMG_0618.jpg
Para atlet tenis meja Provinsi Kepri saat berlatih intensif di GOR Inkai Baloi Batam. (Foto: Ahmad Rohmadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Provinsi Kepri mengirim 10 orang atlet tenis meja terbaiknya ke ajang Pra PON (Pekan Olahraga Nasional) di Bandung, 19 Oktober 2015 mendatang. Mereka membawa target, lolos PON yang juga akan digelar di Bandung 2016 mendatang. 

Demikian ungkap Pelatih Tim Tenis Meja Provinsi Kepri, Juhardis, SH, MH kepada BATAMTODAY.COM. "Mereka akan bertanding secara beregu, sehingga kita harapkan Tim Kepri ini bisa lolos PON 2016 nanti," ujarnya di sela-sela melatih para atlet tenis meja terbaik Kepri itu di di Gedung Olahraga (GOR) Inkai Baloi Batam, Minggu (11/10/2015). 

Ditambahkannya, dalam melatih para atletnya, Juhardis menerapkan disiplin keras dan tegas. Sehingga, mereka siap secar fisik dan psikis dalam bertanding di berbagai event. 

"Saya tidak pandang atlet itu siapa, anaknya siapa, yang penting mereka harus mengikuti semua prosedur pelatihan fisik dan teknis," tegas Juhardis. 

Dalam mempersiapkan timnya ke ajang Pra PON tersebut, pelatih yang energik itu terus memompa semangat para atletnya. Selain itu, masalah-masalah teknis juga terus diajarkannya dengan cermat. 

Editor: Dardani