Wujudkan Program Sejuta Rumah

Pemerintah Ajukan Diskon 95 Persen IMB dan BPHTB Khusus PNS, TNI dan Polri
Oleh : Roni Ginting
Rabu | 30-09-2015 | 19:12 WIB
agung-mulyana-harmoni.jpg
Pejabat Gubernur Kepri, Agung Mulyana.

BATAMTODAY.COM, Batam - Pejabat Gubernur Kepri, Agung Mulyana mengatakan telah mengajukan rumah subsidi program sejuta rumah untuk PNS, TNI dan Polri. Untuk menekan harga rumah, maka memberikan diskon hingga 95 persen untuk biaya Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dan Biaya Perolehan Hak atas Tanah Bangunan (BPHTB).

"Hal tersebut sudah diusulkan ke Presiden melalui Sekretariat Negara (Setneg), agar diberikan diskon IMB, 95 persen dan BPHTB diskon 95 persen," kata Agus Mulyana saat Rapat Koordinasi percepatan implementasi Program Sejuta Rumah di Gedung Marketing Centre, Badan Pengusahaan (BP) Batam, Rabu (30/9/3015).

Lanjutnya, usulan memberikan diskon untuk BPHTB masih menunggu intruksi Presiden (Inpres). Sedangkan untuk diskon IMB tidak harus melalui Inpres, hanya menunggu keputusan Menteri Dalam Negeri.

Terkait pembiayaan, lanjutnya, sudah ada MoU Kementerian Perumahan Rakyat dengan Ketua REI, dan BTN dan BNI. 

"Dalam menyikapi program ini, sudah direncanakan pertemuan Gubernur, Wali Kota dan Bupati se-Sumatera guna mensinkronkan dengan kemampuan Pemda," terangnya.

Termaksud kemampuan pemerintah daerah, membantu PNS, TNI dan Polri, yang berpenghasilan rendah. Dalam pertemuan itu nanti, akan disampaikan kebutuhan rumah tipe 21 dan 36. 

"Dari situ, akan kami bawa sampaikan ke pengurus REI. ‎Selanjutnya, kita akan bantu kemudahan regulasi izin lokasi dan izin prinsip," tegasnya.

Sebelumnya Ketua REI Batam, Djaja Roeslim mengatakan, Batam mendapat jatah rumah MBR, 5.500 unit. Namun baru terealisasi sebanyak 2.200 rumah. Ia mengatakan belum terealisanya rumah MBR karena terkendala masalah lahan di Batam.

"Diharapkan agar segala permasalahan dalam implementasi atau pelaksanaan program ini dapat diambil solusi terbaik, termasuk masalah regulasi perizinannya," kata Djaja Roeslim.

Editor: Dodo