Paket Liburan Selama 8 Hari di Korea Hanya Rp 12 Jutaan
Oleh : Suci Ramadhani
Kamis | 03-05-2018 | 15:28 WIB
korea11.jpg
Acara perkenalan destinasi wisata Korea di Nagoya City Walk Batam. (Foto: Suci)

BATAMTODAY.COM, Batam - Korea Tourism Organization menawarkan paket liburan selama 8 hari di Korea hanya dengan membayar Rp 12.880.000 per orang.

Project Manager, Shin Min Young menjelaskan, dalam paket liburan tersebut ada banyak tempat wisata yang akan dikunjungi seperti Haeinsa Temple, Namsan Seoul Tower, Haedong Sea Temple, Dongpirang Mural Village, dan Namsan Tower Love Lock View Point.

"Kita di sini ingin memperkenalkan tempat wisata di Korea kepada masyarakat Batam," ujar Shin Min Young, Kamis (3/5/2018) di Nagoya City Walk.

Dijelaskan, selama 8 hari, hanya dibandrol Rp12.880.000 per orang untuk usia 12 Tahun ke atas. Sedangkan untuk usia 12 tahun ke bawah Rp 10.180.000 per orang. Harga sudah termasuk dalam tiket pesawat, penginapan di Hotel yang nyaman untuk liburan dan makan. Tapi diluar dari Visa Korea.

"Harga dapat berubah. Harga di atas khusus untuk keberangkatan 20-26 Juni 2018," ungkapnya.

Perjalanan Hari pertama, berangkat 18.00 WIB dari Batam ke Johor Bahru, langsung sambung naik pesawat ke Seoul. Setiba di Seoul pukul 07.05 WIB.

Hari Kedua menuju Hapcheon, tempat Haeinsa Temple. Disini adalah tempat yang paling berharga di Korea yakni penyimpanan Kitab Suci Tripitaka Korea. Setelah itu dilanjut ke Korea Blue House, adalah tempat pembuatan film Drama Korea. Dan yang terakir menuju Jinju, adalah daerah dengan 1000 tahun sejarah, saat jajan Jepang..

"Hari kedua ada tiga tempat yang akan kita jelajahi, dan saat dalam perjalanan tour akan menjelaskan sejarah dan memperkenalkan tempat yang akan dikunjungi, hingga wisatawan mengetahui dan dapat mengabadikan foto tersebut," jelasnya.

Hari Ketiga, dari Jinju menuju sancheong disini peserta bisa menggunakan pakaian Hanbok (Pakaian Khas Korea). Sambil mengelilingi tanaman pengobahan. Dan setelah itu di lanjut menuju Gimhae.

"Akan banyak tempat wisata bersejarah yang akan kami perkenalkan kepada wisatawan," terangnya.

Editor: Yudha