Pelaku Ketangkap dan Diamuk Massa

Jadi Korban Jambret di Sagulung, Ibu dan Anak Ini Terjatuh dari Motor
Oleh : Yosri Nofriadi
Sabtu | 13-01-2018 | 14:26 WIB
Pelaku-jambret1.gif
Pelaku jambret diamankan di Polsek Sagulung. (Foto: Yosri)

BATAMTODAY.COM, Batam - Hermalina Purba, warga Dapur 12 Kecamatan Sagulung kena jambret saat melintas di Jalan Kavling Nato, Sagulung, Sabtu (6/1/2018) sore.

Peristiwa tersebut berawal ketika korban mengendarai motor berboncengan dengan dua anaknya. Tiba-tiba ada kendaraan yang memepet dan mengambil dompet berisi ponsel dan uang.

"Barang yang diambil dompet berisi ponsel dan uang," kata Kapolsek Sagulung, Jumat (12/1/2017).

Hermalina dan dua anaknya juga harus mendapat perawatan medis. Pasalnya saat dijambret korban kaget dan terjatuh. "Korban dan anaknya mengalami luka karena jatuh dari motor dan harus dirawat," katanya.

Warga yang menyaksikan aksi jambret itu berhasil membekuk pelaku saat berusaha melarikan diri ke arah Dapur 12 Sagulung. "Sebelum diserahkan ke polisi pelaku yang bernama Hari Yanto sempat diamuk massa," terangnya.

Kapolsek Sagulung AKP Hendrianto menuturkan, saat ini pelaku sudah diamankan pihaknya. Atas perbuatanya itu Harianto diancam pasal 365 ayat I tentang pencurian dan kekerasan dengan ancaman maksimal sembilan tahun penjara.

Editor: Yudha